Akademi Pemimpin Muda
menyelenggarakan kegiatan Training for Mentor dengan tema "Kolaborasi
Membangun Generasi" selama dua hari pada tanggal 20-21 Juli 2024 di Gedung
PKPRI Kota Serang. Acara dihadiri oleh puluhan peserta yang terdiri dari para
calon mentor muda yang bersemangat untuk berkontribusi dalam pengembangan
generasi pemimpin masa depan.
Training ini bertujuan untuk
membekali para mentor dengan keterampilan dan pengetahuan yang diperlukan dalam
mendampingi dan membimbing para peserta program Akademi Pemimpin Muda.
Selain sesi pelatihan, acara ini
juga diisi dengan diskusi kelompok, studi kasus, dan simulasi untuk memberikan
pengalaman praktis kepada para peserta. Dengan adanya training ini, diharapkan
para mentor dapat lebih siap dan percaya diri dalam menjalankan peran mereka
sebagai pembimbing dan inspirator bagi generasi muda.
Direktur Akademi Pemimpin Muda,
Mujang Kurnia mengungkapkan bahwa kegiatan yang diselenggarakannya adalah
jawaban atas keresahan terhadap kondisi generasi muda dan juga kepemimpinan
hari ini dan masa depan.
“Indonesia adalah bangsa yang besar dan kaya raya, namun sampai hari ini kita masih melihat banyak persoalan mendasar yang belum terselesaikan dengan baik. Untuk itu, kegiatan ini hadir untuk turut serta menyiapkan dan membangun generasi pemimpin yang bisa hadir dan menyelesaikan berbagai persoalan bangsa di masa depan.” Ujarnya.
Acara ditutup dengan sesi refleksi dan evaluasi, di mana para peserta berbagi pengalaman dan masukan mereka mengenai pelatihan yang telah mereka ikuti. Antusiasme dan semangat para peserta terlihat jelas, menunjukkan bahwa mereka siap untuk berkontribusi dalam membangun generasi pemimpin masa depan yang tangguh dan berintegritas.
0 Komentar